Spesifikasi Teknis Samsung Galaxy Fame GT S6810
Sebagai produk smartphone yang membidik konsumen yang memiliki anggaran terbatas dengan harga yang cukup terjangkau; Samsung Galaxy Fame GT S6810 yang memiliki dimensi 113,2 x 61,6 x 11,5 mm serta berat 120,6 gram ini menggunakan material plastik sebagai rangka luarnya. Dari tampilan luar; terlihat jelas desain khas Samsung dengan bentuk sederhana dan mengutamakan nilai fungsionalitas. Samsung Galaxy Fame GT S6810 menggunakan layar sentuh kapasitif TFT dengan ukuran 3,5 inci serta memiliki resolusi 320 x 480 piksel atau memiliki rata-rata kerapatan piksel 164 piksel per inci; layar ini mampu menampilkan 262 ribu warna. Pilihan menggunakan layar kelas menengah sepertinya menjadi salah satu strategi guna menekan harga agar smartphone ini menjadi lebih terjangkau bagi konsumen kelas menengah.Samsung Galaxy Fame GT S6810 menggunakan sistem operasi Android 4.1.2 Jelly Bean yang berjalan pada rangkaian perangkat keras berupa prosesor Cortex A9 dengan core atau inti tunggal yang memiliki kecepatan 1 GHz. Kapasitas memori RAM yang digunakan sebesar 512 MB dengan memori internal sebesar 4 GB serta tersedia slot untuk memasang memori eksternal dengan menggunakan kartu memori microSD hingga kapasitas 32 GB. Penggunakan prosesor dengan core tunggal serta memori RAM dengan kapasitas yang terbilang kecil juga merupakan strategi Samsung guna menekan harga jual perangkat smartphone ini. Kamera utama memiliki kualitas menangkap gambar 5 MP sedangkan kamera kedua menggunakan jenis kamera VGA.
Kelebihan Dan Kekurangan Samsung Galaxy Fame GT S6810
Sebagai sebuah smartphone dengan harga yang terbilang cukup murah; Samsung Galaxy Fame GT S6810 tetap menawarkan kemampuan konektivitas berkelas dengan kemampuan mengakses jaringan 3G HSDPA selain tetap mampu mengakses jaringan internet 2G, GPRS ataupun EDGE. Fitur kartu SIM ganda dengan pilihan mengaktifkan salah satu atau keduanya juga merupakan keunggulan lain yang ditawarkan oleh smartphone besutan Samsung ini. Ukuran yang cukup kecil serta fitur yang terbilang lengkap memberi nilai kepraktisan yang tinggi bagi penggunanya.Di sisi lain ada pula konsekuensi yang harus ditanggung dengan harga yang terbilang murah. Samsung Galaxy Fame GT S6810 hanya menggunakan baterai berkapasitas 1300 mAh yang terbilang kecil dan cepat habis jika smartphone ini digunakan untuk mengaktifkan dua buah kartu SIM. Ukuran dan kualitas layar yang digunakan juga terbilang berada di bawah rata – rata smartphone besutan Samsung yang lain; smartphone ini menggunakan layar TFT kapasitif sementara kebanyakan produk Samsung lain telah menggunakan layar IPS atau Amoled. Beberapa kelebihan dan kelemahan Samsung Galaxy Fame GT S6810 tersebut dapat menjadi bahan pertimbangan ketika akan membeli smartphone yang di tahun 2015 nanti sepertinya akan memiliki banderol sekitar 1,2 hingga 1,5 juta rupiah saja.
0 komentar:
Posting Komentar